Wisata

Taman Ria 019 Ulujami Fair: Destinasi Hiburan Keluarga yang Seru dan Mengasyikkan

61
×

Taman Ria 019 Ulujami Fair: Destinasi Hiburan Keluarga yang Seru dan Mengasyikkan

Sebarkan artikel ini
oplus_0

Sukma.Co.id Jateng | Pemalang – Taman Ria 019 hadir di Ulujami fair menjadi pilihan tepat untuk destinasi hiburan keluarga. Dengan beragam wahana yang menarik, seperti Ontang-Anting Syahdu, Komedi Putar, Kincir Kerinduan, Ombak Asmara, Kora-Kora Cinta, dan masih banyak lagi, tempat ini siap memanjakan anak-anak dan keluarga.

Berada di depan wisata Mina Padi, Taman Ria 019 Ulujami Fair besutan Event Organiser ( EO)Jalin Sinergi Management dibuka mulai tanggal 18 Oktober hingga 3 November 2024. Antusiasme pengunjung terlihat sangat tinggi, terutama anak-anak yang tampak gembira dengan kehadiran wahana-wahana tersebut.

oplus_0

Salah satu pengunjung, Suci, mengungkapkan kebahagiaannya. “Ini kan hari Minggu, kebetulan libur, jadi saya bawa anak-anak untuk mengunjungi Taman Ria yang terkenal ini. Wahananya sangat bagus dan menghibur,” ujarnya.

Sementara itu, panitia penyelenggara, Jabidi S.Kom, menyampaikan bahwa acara ini bukan hanya sebagai hiburan, tetapi juga menjadi ajang bagi masyarakat untuk menggerakkan ekonomi desa, terutama melalui pelaku UMKM.

Kepala Desa Sukorejo juga memberikan tanggapan positif. “Acara ini tidak hanya menghibur masyarakat, tetapi juga menjadi ajang promosi produk asli desa kami. Banyak pedagang kecil yang bisa menambah penghasilan mereka,” ungkapnya.

Selain wahana, akan digelar acara ‘Grebeg Konveksi’ yang menampilkan tumpeng berisi ribuan baju, yang akan dibagikan kepada pengunjung.

Tidak ketinggalan, akan ada pengajian umum dalam rangka memperingati Hari Santri dan pertunjukan musik dangdut bersama artis lokal serta bintang Pantura yang terkenal.

Taman Ria 019 Ulujami Fair menjadi pilihan tepat untuk mengisi waktu luang bersama keluarga sambil menikmati hiburan dan mendukung produk lokal desa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250